Kepala Balai Besar Veteriner (BBVet) Denpasar, drh. I Ketut Wirata, M.Si., memberikan Pengarahan dalam Konsolidasi Kegiatan Teknis BBVet Denpasar Tahun 2022, pada Kamis 21 April 2022. Kegiatan dihadiri oleh Tim Manajemen (Koordinator & Sub. Koordinator) dan Tim Teknis (Medik & Paramedik).
Salah satu cara dalam monitoring penyakit hewan adalah dengan survey dan monitoring. Melalui pengambilan sampel dan metode yang tepat ditunjang pengujian laboratorium yang akurat akan didapatkan hasil yang sahih.
Sehubungan dengan hal tersebut, Kepala Balai Besar Veteriner (BBVet) Denpasar, drh. I Ketut Wirata, M.Si., memberikan Pengarahan dalam Konsolidasi Kegiatan Teknis BBVet Denpasar Tahun 2022, pada Kamis 21 April 2022. Kegiatan dihadiri oleh Tim Manajemen (Koordinator & Sub. Koordinator) dan Tim Teknis (Medik & Paramedik).
“Dalam melaksanakan kegiatan, diperlukan sinergitas dan kekompakan antar pegawai, semua harus berjalan dengan harmonis”. Ungkap Kabalai dalam sambutannya.
Mengingat tahun ini kegiatan BBVet Denpasar tidak hanya kegiatan reguler saja, Kabalai berharap adanya persamaan persepsi dan satu frekuensi antar pegawai dalam melaksanakan kegiatan.
”Kegiatan Balai tahun ini, kita fokuskan pada kegiatan reguler dan Bantuan Pemerintah”. Sambungnya.
Kegiatan pengarahan dan sosialiasi diakhiri dengan diskusi teknis yang dimoderatori oleh Kabag Umum BBVet Denpasar, drh. Tangguh Pitona.